Babinsa Hadiri Pelantikan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Kebonagung.

    Babinsa Hadiri Pelantikan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Kebonagung.
    Dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai aturan yang berlaku serta meningkatkan kerjasama dengan kepala Desa Kebunagung demi pelaksanaan pembangunan serta SDM masyarakat Desa Kebonagung

    DEMAK - Anggota Posramil Kebonagung Sertu Kusnanto menghadiri acara pelantikan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Kebonagung Kec Kebonagung Kabupaten Demak bertempat di Aula Balaidesa Kebunagung.

    Kegiatan tersebut antara lain pelantikan dan pengambilan sumpah anggota BPD Desa Kebonagung. Selasa (27/06/2023).

    Sertu Kusnanto mengucapkan Selamat kepada anggota BPD yang baru, dan diharapkan dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai aturan yang berlaku serta meningkatkan kerjasama dengan kepala Desa Kebunagung demi pelaksanaan pembangunan serta SDM masyarakat Desa Kebonagung.

    Tugas BPD adalah mitra dari Desa, oleh karena itu Komunikasi dan koordinasi sangat penting, karena BPD bertanggung jawab untuk menggali, menampung, mengelola dan menyelenggarakan aspirasi warga masyarakat untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera demi kemajuan desa.

    Lebih lanjutnya berharap dengan dilantiknya anggota BPD yang baru dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas yang akan diemban. Disamping itu juga bisa bersinergi dengan TNI Polri, kepala desa, perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat dalam rangka membangun desa dengan niat tulus ikhlas sehingga apa yang di cita citakan masyarakat Desa Kebonagung dapat tercapai.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Sebagai Bentuk Kepedulian, Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Sinergi TNI Bersama Rakyat, Babinsa Bantu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pastikan Lancar, Polda Jateng Terapkan Pembatasan Kendaraan Barang Mulai Jumat

    Ikuti Kami