Babinsa Gotong Royong Bangun Gapura Sebagai Penanda Tempat Wisata.

    Babinsa Gotong Royong Bangun Gapura Sebagai Penanda Tempat Wisata.
    Babinsa Gotong Royong Bangun Gapura Sebagai Penanda Tempat Wisata.


    DEMAK - Kegiatan karya bhakti, Babinsa Koramil 09/Karangtengah Kodim 0716/Demak Sertu Sukiman bersama masyarakat membangunan gapura di lokasi wisata pantai Glagah Wangi Desa Tambak Bulusan, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Demak, Senin (21/08/2023)

    Gapura merupakan komponen pertama yang dilihat ketika memasuki suatu wilayah. Dengan gapura, citra muka suatu area dirancang menambah elok batas wilayah atau penanda suatu tempat.

    Selain itu, gapura juga bisa diartikan sebagai garis batas wilayah dan sekaligus menjadi penanda hidupnya identitas kultural sebuah komunitas atau tempat wisata sehingga status ekonomi bisa ditangkap lewat pandangan gapura.

    Sertu Sukiman salah satu Babinsa yang ikut dalam karya bhakti pembangunan gapura mengatakan, ”Gapura merupakan bangunan yang memiliki fungsi dan arti tersendiri, selain menjadi batas dan sebagai pintu gerbang masuk wilayah atau desa juga tempat wisata.”katanya.

    “Menurut tradisi, gapura merupakan wujud ungkapan selamat datang kepada tamu yang akan berkunjung ke wilayah tersebut.”imbuhnya.

    Salah satu warga Desa Tambakbulusan, yang ikut karya bhakti pembangunan gapura, Bapak Samiran (52) mengungkapkan bahwa suatu kebanggaan apabila dibangun gapura untuk pintu masuk wisata.

    “Dibangunannya gapura akan menambah keindahan tempat wisata dan juga jadi identitas desa. Dengan begitu, bisa lebih mudah memberitahukan kepada anak cucu bahwa di tiap-tiap desa dan tempat wisatanya mempunyai batas gerak atau perbatasan dengan ditandai oleh bangunan gapura.”ungkap Bapak Samiran

    “Sebagai warga, saya juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Babinsa yang ikut turun langsung membantu dalam pembuatan gapura. Dengan adanya Pak Babinsa bisa memberi motivasi semangat warga bersama-sama membangun tempat wisata ini jadi lebih baik dan lebih indah.”pungkasnya. (Pendim 0716/Demak)

    demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Selamatkan Generasi Penerus Bangsa, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    TNI Selalu Hadir Ditengah Rakyat, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pastikan Lancar, Polda Jateng Terapkan Pembatasan Kendaraan Barang Mulai Jumat

    Ikuti Kami